Pemerintahan

Satu Unit Bus Sekolah Antar Jemput Gratis ; 3 Tahun Beroperasi, Dishub Kota Pasuruan Perlu Tambahan Armada

KOTA PASURUAN | gatradaily.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan kini menyediakan satu armada bus sekolah gratis untuk menjemput dan mengantar pulang para pelajar di Kota Pasuruan.

Keberadaan Bus sekolah di Kota Pasuruan belum ideal. Selama 3 tahun terakhir, baru ada satu unit angkutan yang melayani antar-jemput pelajar. Jumlah itu masih perlu ditambah agar antar jemput bisa terjangkau.

Sementara satu bus hanya memiliki kapasitas 30 pelajar. Kondisi itu tidak sebanding dengan animo masyarakat terhadap layanan antar-jemput pelajar secara gratis itu.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Pasuruan Andrianto mengatakan, sebenarnya sudah mengusulkan tambahan armada ke Pemerintah Pusat. Tambahan satu Bus sekolah diajukan pada 2021 lalu.

Namun saat itu, “Kementerian Perhubungan belum mengabulkannya lantaran anggaran Pemerintah masih banyak dibutuhkan Covid -19. Jadi sampai saat ini masih belum realisasi. mungkin sampai tahun 2025 mendatang,” ungkap Andrianto Senin (03/06/2024).

Kami tetap mengupayakan bantuan bus Sekolah lagi 3 Unit untuk tambahan, melalui Kementrian Perhubungan Pusat siapa tahu ada program lagi,” tambahnya.

Andrianto juga menjelaskan, bahwa, rencana dengan tambahan bantuan 3 Unit angkutan Siswa gratis tersebut yaitu akan menjangkau antar jemput siswa dari wilayah Timur dan sementara menjangkau di wilayah Utara saja.

Kemungkinan masih butuh lagi wilayah Timur satu lagi, wilayah barat satu lagi.
Untuk yang wilayah selatan mungkin bisa jadi yang wilayah Timur itu menjangkau sampai ke Selatan jadi muter rutenya dari Dishub Kota Pasuruan dia langsung ke Timur ke daerah Kecamatan Bugul Kidul ke Purworejo, setelah itu bisa langsung ke Dishub lagi,” jelasnya .

Dan nantinya Bus operasional ini akan standby di titik – titik yang sudah di tetapkan, dan ini sudah sampai sekarang antusias siswa sudah banyak sekali begitu pulang sekolah menuju ke Bus Sekolah tersebut, dan mereka di antar sesuai dengan rute yang dilewati.

Itu bisa di atur, jika ada bantuan lagi Bus Sekolah di titik yang belum terlayani oleh Bus Gratis nantinya bisa terlayani semua,” tutupnya. (Syn)

Redaksi

Recent Posts

Ambulans Dihadang Petugas Proyek, Warga Wonokerto Geram, Proyek Pemeliharaan Jalan Bangil–Wonokerto Dinilai Abaikan Prosedur

PASURUAN | gatradaily.com— Insiden ambulans yang dihentikan oleh petugas proyek pemeliharaan berkala Jalan Bangil–Wonokerto memicu…

9 jam ago

Aktivitas Mencurigakan di Sukorejo, Dugaan Pengoplosan LPG Munculkan Keresahan Warga

PASURUAN | gatradaily.com – Dugaan praktik pengoplosan LPG di Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, memicu keresahan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan dan Dishub Gelar Rampcheck Jeep Wisata di Tosari untuk Antisipasi Nataru

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas Polres Pasuruan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan melakukan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan Pasang Spanduk Imbauan Rawan Longsor di Jalur Wisata Tosari

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan memasang delapan spanduk imbauan rawan…

1 hari ago

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, Tinjau Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas Ngempit

PASURUAN | gatradaily.com — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, meninjau langsung…

1 hari ago

DPD LP2KP Pasuruan Bantah Pencatutan Nama dalam Pemberitaan soal Penanganan Perkara

PASURUAN | gatradaily.com — Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemantau Pembangunan & Kinerja Pemerintahan (LP2KP) Pasuruan…

1 hari ago