TULUNGAGUNG | gatradaily.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tulungagung mengawal pemindahan 40 narapidana dari Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Surabaya pada Jumat (28/02). Langkah ini diambil untuk mengatasi overcrowding di Rutan Kelas I Surabaya dan memastikan fungsi pemasyarakatan berjalan optimal. Pemindahan ini sesuai dengan arahan Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Jawa Timur, Kadiyono.

Sebelum pemberangkatan, petugas melakukan serangkaian persiapan ketat. Pengecekan berkas registrasi, berita acara pengeluaran, serta pemeriksaan borgol narapidana menjadi bagian dari prosedur keamanan. Hal ini dilakukan guna memastikan kelancaran dan keamanan selama perjalanan.

Proses pemindahan mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian dan petugas Lapas Tulungagung. Sesampainya di Lapas Tulungagung, narapidana langsung menjalani asesmen dan pemeriksaan kesehatan. Langkah ini bertujuan untuk memastikan kondisi narapidana dalam keadaan baik sebelum memasuki tahap pembinaan lebih lanjut.

Kepala Lapas Tulungagung, Ma’ruf Prasetyo Hadianto, menegaskan bahwa pemindahan ini merupakan strategi dalam mengatasi kelebihan kapasitas di Rutan Kelas I Surabaya.

“Kami berkomitmen menjalankan tugas pemasyarakatan dengan optimal. Distribusi narapidana yang merata diharapkan mampu menjaga kondisi hunian tetap terkendali. Dengan pemindahan ini, pembinaan di Lapas Tulungagung dapat berjalan lebih efektif dan kondusif,” ujar Ma’ruf Prasetyo Hadianto.

Kegiatan ini selaras dengan Perintah Harian Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Nomor 4. Arahan tersebut menekankan pentingnya memastikan fungsi pemasyarakatan berjalan dengan baik dan terus meningkat. Fungsi tersebut mencakup pelayanan, pembinaan, pembimbingan kemasyarakatan, perawatan, pengamanan, dan pengamatan.

Dengan adanya pemindahan ini, Rutan Kelas I Surabaya dapat mengurangi kepadatan hunian, sementara Lapas Tulungagung diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembinaan dan pelayanan bagi narapidana. Pemerataan penghuni di berbagai lapas dan rutan menjadi langkah strategis dalam mewujudkan sistem pemasyarakatan yang lebih baik. (Syn)