Berita

Polisi Beri Bantuan Air Bersih Untuk Warga Terdampak Banjir di Sidoarjo

SIDOARJO | gatradaily.com – Warga Desa Banjarasri, Tanggulangin, Sidoarjo, yang terdampak banjir akibat luapan air sungai setempat mendapatkan bantuan air bersih.

Bantuan air bersih sebanyak 15.300 liter ini, diserahkan Kapolsek Tanggulangin Kompol IGP. Atma Giri kepada warga dan dihadiri perangkat Desa Banjarasri, Minggu (25/02/2024).

Dengan adanya ketersediaan air bersih bagi warga, diharapkan dapat menunjang kesehatan masyarakat dengan adanya air bersih ini. Terutama untuk kebutuhan sehari-hari.

Kapolsek Tanggulangin Kompol IGP. Atma Giri mengatakan cuaca ekstrem beberapa hari berupa hujan deras dan angin kencang, membuat Desa Banjarasri di wilayahnya kebanjiran akibat air sungai meluap ke pemukiman warga.

“Untuk menunjang kebutuhan air bersih, Polri memberikan bantuan dua tangki air bersih bagi warga terdampak,” ujarnya.

Terkait situasi kamtibmas di wilayah terdampak, ia menjelaskan masih terkendali. Polisi bersama sejumlah personel gabungan dari TNI, perangkat desa, Balai Besar Wilayah Sungai dari Dirjen Sumber Daya Air, BPBD Sidoarjo dan relawan juga masih siaga di lokasi. (Hum/Red)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Ambulans Dihadang Petugas Proyek, Warga Wonokerto Geram, Proyek Pemeliharaan Jalan Bangil–Wonokerto Dinilai Abaikan Prosedur

PASURUAN | gatradaily.com— Insiden ambulans yang dihentikan oleh petugas proyek pemeliharaan berkala Jalan Bangil–Wonokerto memicu…

10 jam ago

Aktivitas Mencurigakan di Sukorejo, Dugaan Pengoplosan LPG Munculkan Keresahan Warga

PASURUAN | gatradaily.com – Dugaan praktik pengoplosan LPG di Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, memicu keresahan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan dan Dishub Gelar Rampcheck Jeep Wisata di Tosari untuk Antisipasi Nataru

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas Polres Pasuruan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan melakukan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan Pasang Spanduk Imbauan Rawan Longsor di Jalur Wisata Tosari

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan memasang delapan spanduk imbauan rawan…

1 hari ago

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, Tinjau Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas Ngempit

PASURUAN | gatradaily.com — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, meninjau langsung…

1 hari ago

DPD LP2KP Pasuruan Bantah Pencatutan Nama dalam Pemberitaan soal Penanganan Perkara

PASURUAN | gatradaily.com — Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemantau Pembangunan & Kinerja Pemerintahan (LP2KP) Pasuruan…

1 hari ago