Politik

Peringati HUT ke-60 Tahun, DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan Gelar Khotmil Qur’an dan Tasyakuran

PASURUAN | gatradaily.com – Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 Tahun yang jatuh pada tanggal 20 Oktober 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Pasuruan menggelar Khotmil Qur’an dan Tasyakuran secara sederhana dan penuh khidmat dengan potong tumpeng.

Acara tersebut dihadiri anggota Fraksi Golkar di DPRD, pengurus kecamatan dan kader di kantor DPD Partai Golkar di Desa Tambakrejo, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. Minggu (20/10/2024).

Seluruh pengurus DPD Partai Golkar menggelar tabur bunga di Taman Makam Pahlawan yang dilanjutkan dengan Khotmil Qur’an. Setelah itu, tepat pukul 09.00 WIB, puncak tasyakuran HUT Partai Golkar dilakukan dengan potong tumpeng oleh Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan, Rias Judikari yang diberikan kepada Ketua Dewan Pembina Udik Djanuantoro serta dilanjutkan kepada seluruh anggota partai.

Dalam sambutannya, Rias Judikari menyampaikan, meskipun pada HUT Partai Golkar ke-60 dilakukan secara sederhana, namun banyak makna dan pesan yang harus diperjuangkan pada tahun ini. Terutama pesan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar agar kader bekerja maksimal memenangkan setiap calon kepala daerah yang diusung.

“Kita hanya tasyakuran dalam HUT Partai Golkar bersama anggota fraksi, pengurus, dan kader, namun membawa pesan penting dari DPP untuk pilkada,” ucap Rias

Setelah potong tumpeng, Rias bersama-sama jajaran pengurus lainnya mengucapkan Dirgahayu Partai Golkar ke-60 semoga semakin jaya, solid, dan memenangkan pasangan Gus Mujib – Neng Wardah (MUDAH).

“Di usia semakin dewasa Partai Golkar semakin jaya, solid, dan pastinya MUDAH menang Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024,” tegas Rias.

Di tempat yang sama, Udik Djanuantoro menitipkan pesan kepada semua pengurus dan kader Partai Golkar agar saling menjaga kerukunan agar tidak mudah terbawa emosi yang dapat menghancurkan partai. “Sebagai anggota partai yang cukup dewasa, kita harus saling menjaga agar tetap semangat untuk membesarkan partai meskipun banyak rintangan,” ujar Udik.

Dia berharap dengan bertambahnya usia Partai Golkar membuat seluruh kader semakin bertanggung jawab dalam membawa nama baik partai. “Kita semua yang ada dalam Partai Golkar dengan bertambahnya usia partai kita wajib memberikan terbaik,” pungkasnya. (Syn)

Redaksi

Recent Posts

Ambulans Dihadang Petugas Proyek, Warga Wonokerto Geram, Proyek Pemeliharaan Jalan Bangil–Wonokerto Dinilai Abaikan Prosedur

PASURUAN | gatradaily.com— Insiden ambulans yang dihentikan oleh petugas proyek pemeliharaan berkala Jalan Bangil–Wonokerto memicu…

10 jam ago

Aktivitas Mencurigakan di Sukorejo, Dugaan Pengoplosan LPG Munculkan Keresahan Warga

PASURUAN | gatradaily.com – Dugaan praktik pengoplosan LPG di Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, memicu keresahan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan dan Dishub Gelar Rampcheck Jeep Wisata di Tosari untuk Antisipasi Nataru

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas Polres Pasuruan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan melakukan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan Pasang Spanduk Imbauan Rawan Longsor di Jalur Wisata Tosari

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan memasang delapan spanduk imbauan rawan…

1 hari ago

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, Tinjau Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas Ngempit

PASURUAN | gatradaily.com — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, meninjau langsung…

1 hari ago

DPD LP2KP Pasuruan Bantah Pencatutan Nama dalam Pemberitaan soal Penanganan Perkara

PASURUAN | gatradaily.com — Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemantau Pembangunan & Kinerja Pemerintahan (LP2KP) Pasuruan…

1 hari ago