Suasana syukuran empat tahun Yayasan Nawasena Arsa Indonesia di Lawang, Kabupaten Malang.
MALANG | gatradaily.com – Keterbatasan akses layanan rehabilitasi masih menjadi tantangan bagi korban penyalahgunaan narkotika di sejumlah daerah, termasuk Jawa Timur.
Di tengah kebutuhan tersebut, Yayasan Nawasena Arsa Indonesia terus menunjukkan konsistensinya dalam memberikan layanan pemulihan bagi penyintas ketergantungan narkotika.
Memasuki usia empat tahun pada 6 Januari 2026, Yayasan Nawasena Arsa Indonesia yang berdiri sejak 6 Januari 2022 kian dipercaya masyarakat.
Lembaga ini secara berkelanjutan memberikan layanan rehabilitasi dengan pendekatan profesional dan berorientasi pada pemulihan jangka panjang.
Ketua Yayasan Nawasena Arsa Indonesia, Arief Ramadhansyah, mengatakan bahwa Rumah Rehabilitasi Nawasena yang berlokasi di Perumahan Griya Husada Blok H-1 Nomor 8, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, diharapkan dapat terus berkembang sebagai ruang pemulihan yang aman, humanis, dan bermartabat bagi para penyintas.
“Empat tahun bukan waktu yang singkat. Ini merupakan proses panjang yang kami lalui dengan berbagai tantangan. Harapan kami, Nawasena semakin kuat secara kelembagaan dan mampu memberikan dampak nyata bagi masyarakat,” ujar Arief kepada wartawan.
Selama empat tahun beroperasi, Nawasena Arsa Indonesia mencatatkan capaian penting dengan memperoleh legalitas sebagai Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL) dari Kementerian Sosial RI.
Capaian tersebut tergolong signifikan, mengingat secara nasional hanya 83 lembaga rehabilitasi yang memperoleh pengakuan serupa.
Legalitas sebagai IPWL menunjukkan bahwa Nawasena Arsa Indonesia telah memenuhi standar layanan rehabilitasi sosial yang ditetapkan pemerintah, baik dari sisi kelembagaan, ketersediaan sumber daya manusia, maupun metode pendampingan terhadap penyintas.
Pekerja Sosial Kementerian Sosial RI, Titing Rara Wulandari, S.Sos., M.Si., turut mengapresiasi konsistensi dan dedikasi yayasan tersebut dalam memberikan layanan rehabilitasi.
“Kami berharap Nawasena Arsa Indonesia tetap solid, terus meningkatkan kualitas pelayanan, menjaga profesionalisme, dan mengedepankan pendekatan kemanusiaan dalam mendampingi para penyintas,” kata Titing.(syn)
PASURUAN | gatradaily.com – Persoalan pengelolaan sampah masih menjadi tantangan di berbagai daerah, termasuk Kabupaten…
SITUBONDO | gatradaily.com — Proyek pembangunan Bandara Kiai As’ad (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur,…
KOTA PASURUAN | gatradaily.com – Sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Gerakan Rakyat…
PASURUAN | gatradaily.com – Kepolisian Resor Pasuruan membongkar jaringan pengedaran uang palsu lintas kabupaten hingga…
PASURUAN | gatradaily.com – Lembaga Swadaya Masyarakat Aliansi Gerakan Indonesia Bersatu (LSM AGTIB) menyoroti dugaan…
SURABAYA | gatradaily.com — Bupati Pati Sudewo akhirnya ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam Operasi…