Kriminal

Diduga Terlibat Pemerasan SPBU di Ambulu,Tiga Oknum Wartawan Diamankan Polres Jember

JEMBER | gatradaily.com – Mengutip dari media online, adanya Tiga oknum wartawan dari berbagai media dari luar Jember dikabarkan dan diamankan oleh Tim Resmob Polres Jember, Polda Jatim. Pada Jumat (03/05/2024), sekitar pukul 16.00 WIB.

Tiga oknum wartawan itu, diduga telah melakukan pemerasan ke salah satu SPBU yang ada di Ambulu, Kabupaten Jember.

Tim Resmob berhasil mengamankan tiga oknum wartawan di wilayah Desa Kesilir, Kecamatan Wuluhan, usai menerima sejumlah uang yang dimintanya oleh pelaku.

“Benar mas kemarin (Jumat) tiga oknum wartawan diamankan Tim Resmob dan dibawa ke Mako Polres Jember,” kata salah satu karyawan SPBU inisial M. lewat saluran WhatsApp kepada wartawan, Sabtu (04/05/2024).

M. menyampaikan bahwa, dugaan pemerasan yang dilakukan tiga oknum wartawan tersebut terkait tudingan pengisian BBM solar ke kendaraan modifikasi.

“Tidak dibenarkan Pak. yang dimaksud modifikasi sedangkan di lapangan tidak ada,” imbuhnya.

Ia menjelaskan, bahwa oknum wartawan tersebut meminta uang Rp 15 Juta dan mengancam akan melaporkan ke Polda Jatim.

Kemudian, lanjut M, menyetujui sejumlah uang yang dimintanya. Satu juta dengan cara ditransfer di awal dan sisanya Rp14 juta akan diserahkan di rumah saudara oknum wartawan di wilayah Desa Kesilir, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember.

Menurut M, uang tersebut diantarkan oleh karyawan SPBU inisial AK dan R, untuk diserahkan ke tiga oknum wartawan ke tempat yang sudah ditentukan.

Hal senada disampaikan AK, yang mana dirinya selaku pihak yang menyerahkan uang ke tiga oknum wartawan tersebut.

“Iya Pak benar saya sendiri dengan R,” ujar AK melalui WhatsApp kepada wartawan.

AK mengaku, sudah dimintai keterangan oleh pihak Kepolisian. Dan terduga pelaku beserta uang Rp14 juta sudah diamankan oleh pihak kepolisian.

“Tiga Oknum wartawan sudah diamankan Pak, termasuk uangnya,” jelasnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Jember, AKP Abid Uais Al Karni Aziz, belum merespon upaya konfirmasi terkait kebenaran informasi tersebut, dan akan upaya konfirmasi ulang.(Syn)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Putusan MK Final, Kekosongan Aturan Teknis Soal Jabatan Polisi Dinilai Mengancam Tata Kelola Negara

SURABAYA | gatradaily.com — Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 114/PUU-XXIII/2025 yang membatalkan penjelasan Pasal 28…

2 jam ago

Ambulans Dihadang Petugas Proyek, Warga Wonokerto Geram, Proyek Pemeliharaan Jalan Bangil–Wonokerto Dinilai Abaikan Prosedur

PASURUAN | gatradaily.com— Insiden ambulans yang dihentikan oleh petugas proyek pemeliharaan berkala Jalan Bangil–Wonokerto memicu…

14 jam ago

Aktivitas Mencurigakan di Sukorejo, Dugaan Pengoplosan LPG Munculkan Keresahan Warga

PASURUAN | gatradaily.com – Dugaan praktik pengoplosan LPG di Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, memicu keresahan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan dan Dishub Gelar Rampcheck Jeep Wisata di Tosari untuk Antisipasi Nataru

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas Polres Pasuruan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan melakukan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan Pasang Spanduk Imbauan Rawan Longsor di Jalur Wisata Tosari

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan memasang delapan spanduk imbauan rawan…

1 hari ago

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, Tinjau Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas Ngempit

PASURUAN | gatradaily.com — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, meninjau langsung…

1 hari ago