Kementrian Hukum & Ham RI

Polres Tulungagung Lakukan Pengamanan Objek Vital di Lapas Tulungagung

TULUNGAGUNG | gatradaily.com – Polres Tulungagung melaksanakan kegiatan Pengamanan Objek Vital di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tulungagung pada Kamis, (4/9/25).

Pengamanan ini dilakukan sebagai respons terhadap perkembangan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Tulungagung.

Tujuan pengamanan ini adalah untuk memastikan bahwa lingkungan Lapas Kelas IIB Tulungagung tetap dalam kondisi yang aman, tertib, dan kondusif.

Sebanyak 19 personel Polres Tulungagung dikerahkan dalam kegiatan ini, dipimpin langsung oleh Iptu Tono, selaku Danton Dalmas Polres Tulungagung.

Kalapas Tulungagung, Ma’ruf Prasetyo Hadianto, menyampaikan apresiasi terhadap dukungan dari Polres Tulungagung dan menekankan pentingnya sinergitas antara Lapas Tulungagung dan Polres Tulungagung.

“Kami terus meningkatkan koordinasi dan kerja sama dengan Polres Tulungagung dalam rangka menciptakan lingkungan Lapas yang aman, tertib, dan kondusif,” tegas Kalapas.

Kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat stabilitas keamanan di Lapas Tulungagung sekaligus menjadi wujud nyata kolaborasi antara Lapas Tulungagung dengan Polres Tulungagung dalam menjaga ketertiban masyarakat.(syn)

Redaksi

Recent Posts

Ambulans Dihadang Petugas Proyek, Warga Wonokerto Geram, Proyek Pemeliharaan Jalan Bangil–Wonokerto Dinilai Abaikan Prosedur

PASURUAN | gatradaily.com— Insiden ambulans yang dihentikan oleh petugas proyek pemeliharaan berkala Jalan Bangil–Wonokerto memicu…

8 jam ago

Aktivitas Mencurigakan di Sukorejo, Dugaan Pengoplosan LPG Munculkan Keresahan Warga

PASURUAN | gatradaily.com – Dugaan praktik pengoplosan LPG di Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, memicu keresahan…

23 jam ago

Satlantas Polres Pasuruan dan Dishub Gelar Rampcheck Jeep Wisata di Tosari untuk Antisipasi Nataru

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas Polres Pasuruan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan melakukan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan Pasang Spanduk Imbauan Rawan Longsor di Jalur Wisata Tosari

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan memasang delapan spanduk imbauan rawan…

1 hari ago

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, Tinjau Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas Ngempit

PASURUAN | gatradaily.com — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, meninjau langsung…

1 hari ago

DPD LP2KP Pasuruan Bantah Pencatutan Nama dalam Pemberitaan soal Penanganan Perkara

PASURUAN | gatradaily.com — Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemantau Pembangunan & Kinerja Pemerintahan (LP2KP) Pasuruan…

1 hari ago