Peristiwa

Motor Penjaga Kos di Prigen Raib Saat Subuh, Polisi Telusuri Rekaman CCTV

PASURUAN | gatradaily.com – Sebuah sepeda motor milik penjaga kos di wilayah Prigen, Kabupaten Pasuruan, hilang dicuri pada Minggu pagi (30/11/2025).

Motor Honda Scoopy berpelat N-2120-TDQ itu diketahui raib dari area parkir Kos Kalimasada, Lingkungan Prigen Barat, sekitar pukul 05.00 WIB.

Korban yang juga tinggal di lokasi tersebut mengatakan baru menyadari kehilangan saat hendak menggunakan motornya untuk beraktivitas.

“Tadi malam saya parkir seperti biasa dan sudah saya kunci. Pagi-pagi pas saya mau ambil, motor sudah hilang,” ujarnya.

Ia menuturkan, tidak ditemukan tanda-tanda kerusakan maupun aktivitas mencurigakan di sekitar tempat kejadian.

Situasi kos juga dalam kondisi sepi. Usai memastikan motornya hilang, korban langsung melapor kepada pemilik kos dan pihak kepolisian.

Kapolsek Prigen, AKP Hartono, S.Pd., membenarkan adanya laporan tersebut. Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara serta meminta keterangan beberapa saksi.

“Kami sudah menerima laporan dan saat ini penyelidikan sedang berjalan. Rekaman CCTV di sekitar lokasi juga kami cek untuk mengidentifikasi pelaku,” kata Hartono saat dikonfirmasi, Senin (01/12/25).

Polisi mengimbau masyarakat, khususnya penghuni kos dan permukiman padat, untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap pencurian kendaraan bermotor.

Menurut Hartono, pelaku curanmor kerap memanfaatkan kelengahan pemilik kendaraan. “Penggunaan kunci ganda dan area parkir yang terpantau dapat mengurangi risiko,” ujarnya.

Korban berharap motornya dapat segera ditemukan. “Itu satu-satunya kendaraan yang saya gunakan untuk bekerja. Semoga cepat ketemu dan pelakunya tertangkap,” ucapnya.(gif/syn)

Redaksi

Recent Posts

Pengelolaan Sampah Mandiri Randupitu Menarik Perhatian DPRD Sampang

PASURUAN | gatradaily.com – Persoalan pengelolaan sampah masih menjadi tantangan di berbagai daerah, termasuk Kabupaten…

13 jam ago

Skandal Pembangunan Bandara KASA Situbondo: Material Tambang Ilegal Mengancam Proyek Strategis Nasional

SITUBONDO | gatradaily.com — Proyek pembangunan Bandara Kiai As’ad (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur,…

15 jam ago

LSM Laporkan Dugaan Gratifikasi Rekrutmen THL RSUD Grati ke Polisi

KOTA PASURUAN | gatradaily.com – Sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Gerakan Rakyat…

18 jam ago

Di Bawah Pimpinan Kapolres AKBP Harto, Jaringan Uang Palsu Lintas Provinsi Terbongkar

PASURUAN | gatradaily.com – Kepolisian Resor Pasuruan membongkar jaringan pengedaran uang palsu lintas kabupaten hingga…

18 jam ago

Ketua LSM AGTIB Soroti Dugaan Truk Berpelat Mati di Proyek Sekolah Rakyat Pasuruan

PASURUAN | gatradaily.com – Lembaga Swadaya Masyarakat Aliansi Gerakan Indonesia Bersatu (LSM AGTIB) menyoroti dugaan…

21 jam ago

Bupati Pati Sudewo Ditangkap KPK, Akhir Kontroversi Panjang Kepemimpinannya

SURABAYA | gatradaily.com — Bupati Pati Sudewo akhirnya ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam Operasi…

22 jam ago