Kemenimipas

Lapas Tulungagung Raih Penghargaan Mitra Inspiratif di Puncak HUT Ke-20 AJT

TULUNGAGUNG | gatradaily.com — Malam Penganugerahan Tokoh Inspiratif Tulungagung 2025 sekaligus puncak perayaan HUT Ke-20 Aliansi Jurnalis Tulungagung (AJT) berlangsung meriah di Barata Entertainment, Senin (01/12/25).

Acara tersebut dihadiri Bupati Tulungagung, Kapolres Tulungagung, serta Ketua AJT, yang menambah nilai prestisius rangkaian kegiatan tahunan tersebut.

Pada kesempatan itu, Lapas Kelas IIB Tulungagung menerima penghargaan sebagai salah satu mitra kerja inspiratif AJT.

Penghargaan diberikan atas komitmen lembaga pemasyarakatan tersebut dalam menyelenggarakan program pembinaan yang dinilai konsisten dan berdampak bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

AJT menilai Lapas Tulungagung berhasil menguatkan dua pilar utama pembinaan, yaitu pembinaan kepribadian dan pembinaan kemandirian.

Kedua program itu tidak hanya menitikberatkan pada penguatan mental dan karakter WBP, tetapi juga memberikan keterampilan kerja yang berguna ketika mereka kembali ke masyarakat.

Kepala Lapas Kelas IIB Tulungagung, Ma’ruf Prasetyo Hadianto, menyampaikan apresiasi atas penghargaan tersebut.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pembinaan. Kami ingin memastikan setiap warga binaan memiliki kesempatan memperbaiki diri dan kembali ke masyarakat sebagai pribadi yang lebih baik. Ini bukan hanya tugas, tetapi tanggung jawab moral,” kata Ma’ruf saat dikonfirmasi, Rabu (03/12/25).

Selain penghargaan untuk mitra kerja inspiratif, AJT juga memberikan Anugerah Tokoh Inspiratif 2025 kepada sejumlah individu berprestasi dari berbagai bidang.

Para penerima penghargaan berasal dari kalangan atlet, inovator, dan pegiat profesional yang telah mengharumkan nama Tulungagung melalui capaian tingkat nasional maupun internasional.

Di antaranya adalah peraih prestasi Kejurnas Piala Kapolri 2024, Kejuaraan Internasional Karate Cup 2025, serta tokoh yang berinovasi di sektor pertanian modern.

Peringatan HUT Ke-20 AJT tahun ini menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi antara jurnalis dan para mitra strategis di daerah.

AJT berharap sinergi yang telah terbangun dapat terus ditingkatkan guna menghadirkan informasi yang konstruktif, mendorong kemajuan masyarakat, dan memperkuat peran media dalam pembangunan daerah.(syn/red)

Redaksi

Recent Posts

Pengelolaan Sampah Mandiri Randupitu Menarik Perhatian DPRD Sampang

PASURUAN | gatradaily.com – Persoalan pengelolaan sampah masih menjadi tantangan di berbagai daerah, termasuk Kabupaten…

8 jam ago

Skandal Pembangunan Bandara KASA Situbondo: Material Tambang Ilegal Mengancam Proyek Strategis Nasional

SITUBONDO | gatradaily.com — Proyek pembangunan Bandara Kiai As’ad (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur,…

11 jam ago

LSM Laporkan Dugaan Gratifikasi Rekrutmen THL RSUD Grati ke Polisi

KOTA PASURUAN | gatradaily.com – Sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Gerakan Rakyat…

13 jam ago

Di Bawah Pimpinan Kapolres AKBP Harto, Jaringan Uang Palsu Lintas Provinsi Terbongkar

PASURUAN | gatradaily.com – Kepolisian Resor Pasuruan membongkar jaringan pengedaran uang palsu lintas kabupaten hingga…

14 jam ago

Ketua LSM AGTIB Soroti Dugaan Truk Berpelat Mati di Proyek Sekolah Rakyat Pasuruan

PASURUAN | gatradaily.com – Lembaga Swadaya Masyarakat Aliansi Gerakan Indonesia Bersatu (LSM AGTIB) menyoroti dugaan…

16 jam ago

Bupati Pati Sudewo Ditangkap KPK, Akhir Kontroversi Panjang Kepemimpinannya

SURABAYA | gatradaily.com — Bupati Pati Sudewo akhirnya ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam Operasi…

17 jam ago