Kementrian Hukum & Ham RI

Lapas Pasuruan Gelar Operasi Gabungan Usai Pisah Sambut Pejabat Struktural

PASURUAN | gatradaily.com — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pasuruan melaksanakan operasi gabungan pemeriksaan blok hunian, Jumat (10/10/2025) siang, usai kegiatan pisah sambut pejabat struktural di Aula Sahardjo dan pelaksanaan salat Jumat.

Kegiatan ini melibatkan petugas gabungan dari Lapas Pasuruan, Polres Kota Pasuruan, dan Kodim 0819 Pasuruan. Operasi diawali dengan apel bersama di halaman Lapas yang dipimpin Kepala KPLP Lapas Pasuruan, Swandaru.

Sementara itu, Kalapas Pasuruan Tri Wibawa Kristiyana bertindak sebagai pembina apel dan memberikan arahan agar pelaksanaan operasi dilakukan secara humanis, tertib, dan tetap tegas dalam menegakkan disiplin keamanan.

Pemeriksaan dilakukan secara acak di empat blok hunian warga binaan. Setiap kamar digeledah dengan cermat untuk memastikan tidak ada barang terlarang yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban. Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan handphone, narkoba, maupun senjata tajam.

Namun, petugas mengamankan beberapa barang yang tidak semestinya berada di kamar hunian seperti paku, obeng, pinset, dan cermin untuk dilakukan penertiban lebih lanjut.

Kalapas Pasuruan Tri Wibawa Kristiyana menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Lapas Pasuruan dalam menjaga keamanan dan mendukung kebijakan pemerintah.

“Operasi gabungan ini kami lakukan untuk memperkuat pengawasan serta menegakkan tata tertib di dalam Lapas. Langkah ini juga mendukung pelaksanaan Asta Cita Presiden dan program akselerasi kinerja Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam mewujudkan tata kelola pemasyarakatan yang profesional dan berintegritas,” ujarnya.

Kegiatan operasi gabungan berjalan aman, tertib, dan kondusif. Sinergi antara Lapas, Polres, dan Kodim 0819 Pasuruan ini menjadi upaya bersama dalam menjaga stabilitas keamanan dan menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang tertib serta bebas dari pelanggaran.(syn)

Redaksi

Recent Posts

Pengelolaan Sampah Mandiri Randupitu Menarik Perhatian DPRD Sampang

PASURUAN | gatradaily.com – Persoalan pengelolaan sampah masih menjadi tantangan di berbagai daerah, termasuk Kabupaten…

11 jam ago

Skandal Pembangunan Bandara KASA Situbondo: Material Tambang Ilegal Mengancam Proyek Strategis Nasional

SITUBONDO | gatradaily.com — Proyek pembangunan Bandara Kiai As’ad (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur,…

14 jam ago

LSM Laporkan Dugaan Gratifikasi Rekrutmen THL RSUD Grati ke Polisi

KOTA PASURUAN | gatradaily.com – Sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Gerakan Rakyat…

16 jam ago

Di Bawah Pimpinan Kapolres AKBP Harto, Jaringan Uang Palsu Lintas Provinsi Terbongkar

PASURUAN | gatradaily.com – Kepolisian Resor Pasuruan membongkar jaringan pengedaran uang palsu lintas kabupaten hingga…

17 jam ago

Ketua LSM AGTIB Soroti Dugaan Truk Berpelat Mati di Proyek Sekolah Rakyat Pasuruan

PASURUAN | gatradaily.com – Lembaga Swadaya Masyarakat Aliansi Gerakan Indonesia Bersatu (LSM AGTIB) menyoroti dugaan…

20 jam ago

Bupati Pati Sudewo Ditangkap KPK, Akhir Kontroversi Panjang Kepemimpinannya

SURABAYA | gatradaily.com — Bupati Pati Sudewo akhirnya ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam Operasi…

21 jam ago