Nasional

Hari Jadi Keris Nasional Resmi 19 April, Fadli Zon Tegaskan Komitmen Negara terhadap Warisan Budaya

JAKARTA | gatradaily.com – Pemerintah Indonesia resmi menetapkan 19 April sebagai Hari Keris Nasional. Menteri Kebudayaan RI, Fadli Zon, mencanangkan penetapan tersebut dalam peringatan yang digelar di Gedung Samantha Krida, Universitas Brawijaya, Malang, pada Minggu (20/4/2025).

Fadli Zon menegaskan bahwa penetapan Hari Keris Nasional merupakan bentuk pengakuan negara terhadap keris sebagai warisan budaya adiluhung bangsa. “Keris bukan sekadar pusaka atau benda bersejarah, melainkan ekspresi falsafah hidup, spiritualitas, teknologi tradisional, dan kekayaan artistik bangsa,” ujarnya dalam keterangan pers.

Ia menyatakan, keris memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat, mulai dari ruang sakral hingga keseharian. “Penetapan Hari Keris Nasional adalah langkah untuk menyatukan visi dan misi pemajuan budaya keris secara nasional,” tegasnya.

Pemerintah memilih tanggal 19 April karena bertepatan dengan momen bersejarah Kongres I Sekretariat Nasional Perkerisan Indonesia (SNKI) di Surakarta, yang menjadi tonggak penyusunan visi budaya keris secara kolektif.

Fadli Zon mengungkapkan bahwa penetapan ini telah melalui proses panjang sejak 2016, melibatkan penyusunan proposal dan naskah akademik secara resmi serta dukungan dari komunitas perkerisan di berbagai daerah.

SNKI, organisasi yang dibentuk pada 2006 atas inisiatif pemerintah dan komunitas, kini menaungi sekitar 200 paguyuban keris di Indonesia. SNKI juga menjadi satu dari enam organisasi budaya Indonesia yang diakui oleh UNESCO.

Sebelumnya, UNESCO telah mengakui keris sebagai Masterpiece of the Oral and Intangible Heritage of Humanity pada 25 November 2005. Namun, karena tanggal tersebut telah diperingati sebagai Hari Guru Nasional dan Hari Anti-Kekerasan terhadap Perempuan, pemerintah memilih tanggal yang tidak tumpang tindih.

“Kita ingin memberikan ruang khusus bagi keris dalam sejarah nasional. 19 April akan menjadi pengikat semangat para empu, kolektor, akademisi, seniman, dan generasi muda untuk menjaga warisan leluhur,” kata Fadli.

Rektor Universitas Brawijaya, Prof. Widodo, mengapresiasi pencanangan ini dan menyebut kampus sebagai rumah bagi warisan pengetahuan. “Keris memiliki keterkaitan erat dengan ilmu, sejarah, dan pendidikan,” ucapnya.

Acara ini dirangkaikan dengan forum budaya internasional Brawijayan Mondiacult 2025, yang mengangkat diplomasi budaya Indonesia melalui seni dan warisan. Turut hadir dalam acara tersebut Walikota Malang Wahyu Hidayat, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, dan Bupati Ponorogo, bersama komunitas perkerisan dari seluruh Indonesia.

Fadli Zon berharap Hari Keris Nasional dapat memperkuat ekosistem budaya keris melalui perlindungan empu, digitalisasi koleksi, penguatan pendidikan, serta promosi budaya ke ranah internasional. (*)

Redaksi

Recent Posts

Pengelolaan Sampah Mandiri Randupitu Menarik Perhatian DPRD Sampang

PASURUAN | gatradaily.com – Persoalan pengelolaan sampah masih menjadi tantangan di berbagai daerah, termasuk Kabupaten…

12 jam ago

Skandal Pembangunan Bandara KASA Situbondo: Material Tambang Ilegal Mengancam Proyek Strategis Nasional

SITUBONDO | gatradaily.com — Proyek pembangunan Bandara Kiai As’ad (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur,…

15 jam ago

LSM Laporkan Dugaan Gratifikasi Rekrutmen THL RSUD Grati ke Polisi

KOTA PASURUAN | gatradaily.com – Sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Gerakan Rakyat…

17 jam ago

Di Bawah Pimpinan Kapolres AKBP Harto, Jaringan Uang Palsu Lintas Provinsi Terbongkar

PASURUAN | gatradaily.com – Kepolisian Resor Pasuruan membongkar jaringan pengedaran uang palsu lintas kabupaten hingga…

18 jam ago

Ketua LSM AGTIB Soroti Dugaan Truk Berpelat Mati di Proyek Sekolah Rakyat Pasuruan

PASURUAN | gatradaily.com – Lembaga Swadaya Masyarakat Aliansi Gerakan Indonesia Bersatu (LSM AGTIB) menyoroti dugaan…

21 jam ago

Bupati Pati Sudewo Ditangkap KPK, Akhir Kontroversi Panjang Kepemimpinannya

SURABAYA | gatradaily.com — Bupati Pati Sudewo akhirnya ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam Operasi…

22 jam ago