Kementrian Hukum & Ham RI

IPPAFest 2025: Panggung Harapan dan Kreativitas dari Balik Jeruji

JAKARTA | gatradaily.com – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI melalui Direktorat Jenderal Pemasyarakatan akan menggelar Indonesian Prison Products and Art Festival (IPPAFest) 2025 pada 21–23 April di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

Acara ini menjadi ruang terbuka bagi masyarakat untuk menyaksikan langsung hasil pembinaan dan kreativitas para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dari seluruh Indonesia.

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk hadir dan terlibat dalam festival ini. Ia menegaskan bahwa IPPAFest bukan sekadar pameran produk, melainkan panggung harapan dan wujud nyata keberhasilan proses pembinaan di Lapas.

“IPPAFest ini tentang kesempatan kedua, tentang kemanusiaan, dan tentang harapan,” ujar Agus.

Selama tiga hari pelaksanaan, pengunjung akan menikmati berbagai karya WBP, mulai dari kerajinan tangan, kuliner, fesyen, hingga pertunjukan seni. Salah satu momen spesial dalam IPPAFest 2025 adalah peluncuran lagu “Jangan Kamu, Biar Aku” hasil kolaborasi Zivilia Band dan Gita Youbi. Lagu ini diciptakan dan diproduksi di dalam Lapas Khusus Kelas IIA Gunung Sindur sebagai bagian dari program pembinaan musik, bekerja sama dengan label Kartamakala.

Menteri Imipas mengajak pelaku industri kreatif, pegiat sosial, hingga anak muda untuk hadir dan melihat langsung potensi luar biasa yang dimiliki para WBP. Ia menekankan pentingnya dukungan publik untuk menciptakan sistem pemasyarakatan yang humanis, produktif, dan inklusif.

Melalui IPPAFest 2025, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan ingin memperkuat kepercayaan publik terhadap upaya rehabilitasi WBP serta membuka peluang kolaborasi antara lembaga pemasyarakatan dan masyarakat. (Hum/Red)

Redaksi

Recent Posts

Putusan MK Final, Kekosongan Aturan Teknis Soal Jabatan Polisi Dinilai Mengancam Tata Kelola Negara

SURABAYA | gatradaily.com — Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 114/PUU-XXIII/2025 yang membatalkan penjelasan Pasal 28…

1 jam ago

Ambulans Dihadang Petugas Proyek, Warga Wonokerto Geram, Proyek Pemeliharaan Jalan Bangil–Wonokerto Dinilai Abaikan Prosedur

PASURUAN | gatradaily.com— Insiden ambulans yang dihentikan oleh petugas proyek pemeliharaan berkala Jalan Bangil–Wonokerto memicu…

13 jam ago

Aktivitas Mencurigakan di Sukorejo, Dugaan Pengoplosan LPG Munculkan Keresahan Warga

PASURUAN | gatradaily.com – Dugaan praktik pengoplosan LPG di Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, memicu keresahan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan dan Dishub Gelar Rampcheck Jeep Wisata di Tosari untuk Antisipasi Nataru

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas Polres Pasuruan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan melakukan…

1 hari ago

Satlantas Polres Pasuruan Pasang Spanduk Imbauan Rawan Longsor di Jalur Wisata Tosari

PASURUAN | gatradaily.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan memasang delapan spanduk imbauan rawan…

1 hari ago

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, Tinjau Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas Ngempit

PASURUAN | gatradaily.com — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan, Merita Rusdi Sutejo, meninjau langsung…

1 hari ago